KOTOMONO.CO – Apakah kamu pernah mengalami mobil tiba-tiba mati dan tidak bisa distarter? Jika pernah, kamu tidak perlu panik karena kami ada solusinya di artikel ini.
Pastinya merasa kesal ketika mobil tiba-tiba mati, bukan? Apalagi mobil mati di waktu penting seperti saat hendak pergi bekerja.
Jika sudah terjadi, kamu tidak perlu buru-buru membawa mobil ke bengkel. Salah satu penyebab mobil mati dan tidak bisa distarter adalah adanya kerusakan pada aki mobil milikmu.
Selain disebabkan oleh aki yang mulai rusak, mobil yang mati tiba-tiba juga bisa disebabkan karena penumpukan kotoran di bagian injeksi mesin. Penumpukan kotoran ini menyebabkan aliran listrik tidak terhubung sehingga mobil mati dan tidak bisa distarter.
Ada banyak masalah lain yang menyebabkan mobil kamu mati dan tidak bisa distarter. Jika ingin segera mengatasi hal tersebut silakan simak cara berikut ini.
Cara Mengatasi Mobil Tiba-Tiba Mati dan Tidak Bisa Distarter
Mobil tiba-tiba mati saat jalan hingga tidak bisa distarter lagi bisa disebabkan oleh berbagai hal. Jika kamu penasaran, silakan simak cara mengatasinya di bawah ini.
1. Memperbaiki Aki
Cara menghidupkan mobil matic yang tidak bisa distarter bisa dengan memperbaiki aki. Penyebab mobil mati dan tidak bisa distarter biasanya terjadi karena ada masalah pada aki. Aki merupakan bagian penting yang ada di mobil karena aki ini yang menyuplai daya listrik ke komponen lainnya.
Ketika ada masalah pada aki, maka kendaraan tidak bisa berfungsi secara optimal. Cara pertama yang bisa Anda lakukan adalah memeriksa aki. Pastikan aki mobil Anda dalam kondisi baik agar daya yang disalurkan ke komponen lain bisa berjalan kembali seperti semula.
Mobil tidak bisa distarter tapi aki bagus? Coba cari masalah di komponen lain, jika memang aki mobil Anda dalam kondisi bagus.
BACA JUGA: Yang Perlu di Ketahui Sebelum Membeli Mobil All New Toyota Raize
2. Mengecek Fuel Pump
Fuel Pump atau disebut juga pompa bensin adalah komponen mobil yang memiliki fungsi untuk memompa bahan bakar di mesin mobil. Mobil tiba-tiba mati dan tidak bisa distarter akibat adanya masalah di fuel pump. Cobalah untuk memeriksa bagian ini.
Bisa jadi fuel pump mobil mengalami kemacetan untuk memompa bahan bakar dari tangki ke mesin mobil Anda. Mesin mobil yang panas menjadi pertanda tidak lancarnya aliran bahan bakar ke mesin mobil. Mesin yang terlalu dingin, juga bisa mempengaruhi pompa mesin Anda bekerja.
Anda bisa mengecek fuel pump di bagian layar Multi Information Display (MID).MID bisa dicek di bagian dashboard mobil Anda. Perhatikan indikator Check Engine di Speedometer, biasanya akan menampilkan kondisi pompa mesin Anda.
Jika mesin terlalu dingin, cobalah untuk menghentakkannya. Sedangkan, jika fuel pump panas biasanya disebabkan karena tidak adanya bahan bakar yang bisa dipompa. Sebaiknya Anda segera mengisi bahan bakar ketika tinggal seperempat dari volume tangki mobil.
3. Mengganti Busi Mobil
Banyak orang yang lalai untuk memperhatikan busi mobil miliknya. Kecil sih, tapi berpengaruh terhadap kelancaran mesin mobil kita. Kapan terakhir Anda membersihkan busi mobil?
Jika sudah lama tidak membersihkan busi mobil, jangan-jangan sekarang busi mobil milik Anda sudah kotor. Cara menghidupkan mobil yang tidak bisa distarter karena busi mobil kotor bisa dilakukan dengan mudah. Caranya yaitu Anda hanya perlu membersihkan busi mobil menggunakan kain bersih.
Jika Anda sudah membersihkan menggunakan kain bersih tapi kotoran tetap saja menempel, bisa gunakan sikat kawat. Amplas juga bagian busi mobil yang sudah berkerak. Jika mobil masih tidak bisa distarter, cobalah untuk mengganti dengan busi mobil yang baru.
BACA JUGA: Mobil All New Suzuki Ertiga Hybrid Bakal Bikin Xpander-Avanza Panas Dingin
4. Mengecek Dinamo
Apakah Anda mengalami masalah mobil tiba tiba mati dan tidak bisa distarter total? Jika beberapa solusi di atas masih belum berhasil, cobalah untuk mengecek kondisi dinamo mobil Anda.
Dinamo adalah komponen vital yang memiliki pengaruh besar dalam menyalakan kendaraan. Fungsi dari dinamo ini adalah menggerakkan mesin hingga menjalankan kendaraan bermesin. Jika ada masalah pada dinamo, kemungkinan mobil Anda akan sulit untuk distarter.
Apa yang harus dilakukan jika mobil tidak mau distarter? Tenang, Anda tidak perlu khawatir. Cobalah untuk memeriksa dinamo starter di mobil Anda. Jika ada bagian pada dinamo yang rusak, kemungkinan besar dinamo tidak bisa bergerak secara optimal untuk mendistribusikan listrik.
Jika sudah rusak, Anda perlu mengganti dinamo atau membawanya kepada orang yang ahli. Pada dasarnya, dinamo mobil bukanlah komponen yang mudah rusak. Penyebab paling umum dinamo rusak karena dimakan usia. Yup, mobil Anda kemungkinan sudah tua sehingga mempengaruhi kinerja dinamo.
5. Mengecek Kondisi Sekring
Cara menghidupkan mobil yang tidak bisa distarter dapat Anda lakukan dengan memperbaiki sekring mobil.
Mobil tiba-tiba mati dan tidak bisa distarter bisa saja terjadi karena ada masalah di bagian sekring. Sekring merupakan salah satu komponen utama untuk mengalirkan daya listrik ke komponen mesin yang ada di mobil.
Sekring ini biasanya terletak di bawah kap mesin atau di bawah jok belakang. Setiap mobil memiliki lebih dari satu kotak sekring (fuse box). Mobil yang sudah tua, biasanya kotak sekring ini menjadi karat. Kondisi ini sering terjadi pada mobil yang sudah berusia lebih dari 5 tahun.
BACA JUGA: Kehebatan Mobil Listrik Hyundai Ioniq 5 yang Perlu Kamu Tahu
Jika mobil Anda sudah berusia di atas 5 tahun, cobalah untuk membersihkan kotak sekring ini. Cara membersihkan dapat dilakukan dengan melepas sekring satu per satu, lalu lap hingga bersih. Jika sekring ternyata sudah rusak dan gosong, silakan ganti yang baru.
Ada banyak faktor penyebab mobil tiba-tiba mati dan tidak bisa distarter. Anda bisa mengikuti beberapa tips yang diberikan di atas. Pastikan Anda selalu merawat mesin mobil Anda. Ada baiknya Anda rutin membawa mobil kepada jasa profesional. Selamat mencoba, keep safety driving bro!