KOTOMONO.CO – Banyak jalan menuju jalan bahagia. Bisa lewat jalan Gajahmada, bisa juga lewat Jalan Kemakmuran. Begitu juga untuk mendapatkan kebahagiaan. Ada banyak cara. Ada yang mungkin dengan berwisata, ada juga yang dengan nonton konser musik. Tetapi, ada yang kadang dilupakan, yaitu lewat olahraga.
Iya lho, gaes. Olahraga itu ternyata bisa bikin hidup kita lebih bahagia. Ya, olahraganya yang murah-murah aja. Misal lari-lari kecil di Alun-alun atau Lapangan. Selain bisa memproduksi keringat, kita juga bisa ngajak kenalan orang yang sedang joging juga. Bisa juga lari pagi keliling kompleks perumahan, siapa tahu ada cewek cantik lewat. Kan lumayan buat cuci mata pagi-pagi. He he….
Nggak dipungkiri sih, sementara ini masih ada orang yang memandang olahraga cuma bagian dari rutinitas. Sekadar untuk berburu keringat dan relaksasi di tengah agendanya yang padat. Padahal, selain untuk menjaga kesehatan tubuh, olahraga punya banyak manfaat lainnya. Sayang, manfaat itu tak banyak dilirik orang. Apa saja sih manfaatnya? Ini nih, manfaat olahraga yang perlu kamu tahu;
1. Membuat Seseorang Lebih Bahagia
Hm… sudah pasti kamu ragu-ragu ya dengan manfaat yang satu ini? Jangan salah, olahraga memang bisa bikin orang merasa lebih bahagia. Kenapa? Karena dengan berolahraga, seseorang bisa menaikkan moodnya. Dengan begitu, perasaan-perasaan negatif yang kerap menghantui pikiran, karena mungkin banyak beban masalah dan stress, sedikit demi sedikit dapat diantisipasi.
Berolahraga bisa juga membuat sistem kerja otak lebih sensitif terhadap hormon serotonin dan norepinephrine. Hormon ini sangat berguna untuk mengurangi perasaan depresi. Seperti yang ditulis dalam sebuah penelitian Influence of Exercise Intensity for Improving Depressed Mood in Depression: A Dose-Response Study. Penelitian ini menunjukkan kalau olahraga dengan intensitas rendah, sedang, maupun tinggi secara signifikan dapat menurunkan perasaan depresi. Olahraga juga dapat meningkatkan produksi hormon endorfin yang diketahui dapat membuat seseorang merasa bahagia serta mengurangi rasa sakit. Menariknya, tidak peduli seberapa intensnya workout yang Anda lakukan, pasti akan mendapatkan manfaat yang sama.
2. Membantu Tubuh Menjadi Rileks dan Meningkatkan Kualitas Tidur
Penelitian Kredlow dkk. (2015) dengan judul The Effects of Physical Activity on Sleep: a Meta-analytic Review, menyatakan bahwa olahraga mempengaruhi jumlah waktu tidur dan memiliki manfaat pada kualitas tidur seseorang. Artinya, dengan berolahraga kualitas tidur kita bisa meningkat. Ketika kita terbangun pun bisa lebih fresh! Nggak merasa capek atau merasa seperti membawa beban berat.
Dan bagi para pengidap insomnia, aktivitas fisik selama 16 minggu rupanya dapat membuat tidur kita lebih pulas. Ini dibuktikan dengan penelitian sejenis yang mengambil 17 responden. Mereka adalah para pengidap insomnia. Dan terbukti, olahraga membantu mereka menjadi rileks dan merasa lebih berenergi sepanjang hari. Berolahraga secara teratur juga bermanfaat bagi lansia yang sering mengalami gangguan tidur.
3. Dapat Menambah Level Energi Anda
Seseorang yang jarang berolahraga akan cenderung lebih cepat lelah dan mudah sekali merasakan lemas. Tul nggak? Biasanya, mereka menyiasati dengan meminum kopi pada jam-jam rawan mengantuk. Hanya saja, efek kopi mungkin saja nggak bisa bertahan lama seperti olahraga. Nah, dengan olahraga, kita sebenarnya bisa membangkitkan energi selama seharian.
BACA JUGA: Perempuan itu Nggak Lemah, ini Buktinya!
Penelitian Puetz dkk. (2008) mengungkapkan bahwa melakukan olahraga secara rutin selama 6 minggu dapat mengurangi perasaan lelah pada 36 orang sehat yang menjadi subjek penelitian mereka. Level energi mereka secara drastis meningkat. Sehingga mereka tak perlu khawatir lagi menderita sindrom kelelahan kronis yang mereka alami sebelumnya.
Untuk diketahui, workout bisa lebih efektif untuk mengurangi sindrom kelelahan kronis daripada perawatan lain seperti relaksasi dan peregangan tubuh.
4. Dapat Mempertajam Memori dan Menyehatkan Otak
Sudah umum, orang itu punya kecenderungan menjadi pelupa. Apalagi dengan bertambahnya umur dengan segala kesibukan. Makanya, cara terbaik yang bisa dilakukan untuk mengurangi ketumpulan memori otak adalah dengan berolahraga.
Jika olahraga dilakukan secara rutin, pemulihan fungsi otak akan terbantu. Alhasil, penyakit lupanya akan terkurangi. Otak kita jadi lebih sehat. Kok bisa? Karena dengan berolahraga, jantung akan memompa darah lebih cepat, sehingga memberikan peluang yang lebih baik bagi oksigen untuk dialilrkan ke otak pula. So, otak pun jadi segar bugar.
Diketahui, berolahraga juga menstimulasi produksi hormon yang meningkatkan perkembangan pada sel otak. Dengan begitu, kemampuan berpikir seseorang menjadi jauh lebih baik. Bahkan, manfaat lain yang didapat adalah membantu seseorang terhindar dari penyakit kronis. Dan tahukah Anda, jika sebenarnya saat kita sakit, kerja otak kita juga sedikit terganggu. So, dengan terhindar dari penyakit kronis, kita sebenarnya membantu otak kita dapat bekerja lebih baik.
BACA JUGA: Usmar Ismail, Bapak Film Indonesia yang Multidimensi dan Idealis
Olahraga telah terbukti menyebabkan hipokampus mengalami perkembangan. Hipokampus merupakan bagian otak yang penting untuk pembelajaran dan memori. Hipokampus berfungsi untuk meningkatkan fungsi mental pada orang dewasa. Fungsi mental seseorang yang rutin olahraga pun akan terjaga dari penurunan fungsinya.
Intinya, berolahraga sebentar saja akan memberikan Anda manfaat yang begitu beragam. Sebaiknya dalam berolahraga, Anda juga memperhatikan porsi dan kapasitas diri agar tetap merasakan manfaatnya. Secara umum, orang dewasa berusia 19 hingga 64 tahun disarankan untuk berolahraga sekitar 150 menit per minggu atau 30 menit per hari.
Jika tidak ada waktu luang untuk berolahraga, Anda juga bisa membagi waktu olahraga menjadi 2 sesi per hari, misalnya 15 menit di pagi hari dan 15 menit di sore hari. Jika Anda tidak terbiasa berolahraga dan kurang aktif bergerak, cobalah lakukan olahraga secara bertahap. Anda dapat memulainya dengan olahraga yang sederhana dan ringan, seperti berjalan santai atau naik-turun tangga. Aktivitas ini bisa membuat detak jantung meningkat dan membuat tubuh banyak berkeringat.
Itulah empat manfaat yang bisa kalian rasakan dari olahraga secara rutin. Anda sendiri merasakan manfaat yang mana?